Salah satunya dengan menambahkan atau memasang lis pintu yang dilengkapi karet balon. Efek yang bisa adalah suara angin saat kendaraan melaju dapat diminimalisasi. Lis karet balon universal umumnya dijual meteran.
Selain itu, di pasaran tersedia beberapa ukuran lis karet balon dengan tingkat elastisitas berbeda. Contohnya untuk Toyota Avanza atau Daihatsu Xenia generasi pertama, sebaiknya pilih yang berukuran sedang dengan tingkat elastisitas paling empuk.
Hal ini sangat penting agar pintu tetap dapat ditutup dengan mudah. Selain ukuran dan elastisitas karet, perhatikan juga desain penjepit di dalam lisnya. Merek yang bagus umumnya memiliki dua bilah penjepit agar lis dapat menempel lebih kuat.
Biasanya di pasaran harga lis karet balon universal bikinan Jepang ini sekitar Rp 16-30 ribu/meter.
Untuk memasangnya Anda perlu melepas lis plastik pelindung bodi pada pintu bagian. Hati-hati saat membukanya, khususnya pada bagian atas, jangan sampai dudukan kain plafon atap kendaraan sobek atau rusak.
Setelah terlepas, ukur panjang lis yang dibutuhkan masing-masing pintu agar tidak berlebihan atau terlalu pendek. Saat memotong, lepas bilah besi penjepit di dalam lis agar karet dapat terpotong sempurna.
Pasang karet baru, dimulai dari bagian terluar agar lebih leluasa dengan menyelipkannya ke dalam panel plastik penutup pilar B.
Pukul lis karet balon dengan tangan pada jalurnya. Setelah lis karet terpasang di jalurnya sepanjang kira-kira 15 cm, pukul lis tersebut dengan palu plastik atau palu karet agar terpasang sempurna.
Lakukan secara bertahap hingga sekeliling pintu terpasang dengan baik.
Posting Komentar untuk "Bikin Kabin Mobil Lebih Hening, Pasang Lis Karet Balon Universal"