Fenyr Supersport Siap Mengguncang Dunia!

Otontips ~ Bagi pecinta otomotif, tentu pernah mendengar mobil eksotis Lykan Hypersport hasil kreasi W Motors. Kini rumah produksi asal Beirut, Lebanon ini berencana menciptakan model terbarunya, Fenyr Supersport, bakal di tampilkan perdana di Dubai International Motor Show, (10/11/2015).

Lykan Hypersport begitu membahana di dunia, karena mobil eksotis bertenaga 740 tk ini hanya diproduksi 7 unit di dunia. Banderolnya mencapai 3,4 juta dollar AS (Rp 46,3 miliar), mungkin masuk dalam kategori mobil termahal di dunia. Selain itu, mobil ini juga ikut membintangi film terakhir "Fast&Furious 7", dengan adegan yang cukup sensasional, lompat dari satu menara ke gedung lainnya.

Kini, Fenyr Supersport dikabarkan akan lebih membumi. Dikembangkan dari Lykan Hypersport, dengan mesin tengah yang sama dari Porsche RUF-turbo ganda 3.8 liter, di rekayasa sampai menghasilkan tenaga mencapai 1.000 tk. Bobot kotor mobil sport ini ditaksir sekitar 1.200 kg, yang terbilang ringan dengan tenaga sebesar itu.

W Motors menyatakan, kalau "Bumi akan bergetar hebat, pepohonan akan bertumbangan, gunung akan runtuh, dan semua yang mengikat akan terlepas." Oke, agak hiperbolis memang.

Kehadiran berlian pada lampu utama, salah satu kelebihan Lykan, dan beberapa sentuhan khusus lain sepertinya tidak akan tersedia pada Fenyr Supersport. Salah satu cara untuk menurunkan banderol mobil eksotis ini jadi lebih terjangkau, estimasinya sekitar 1 juta dollar AS (Rp 13,6 miliar).



Update

“Hypercar” Fenyr Supersport Tampil Berotot

 
W Motors menepati janjinya dengan memperkenalkan satu model hypercar terbaru bagi pecinta mobil berperforma tinggi di dunia. Adalah Fenyr Supersport yang diperkenalkan di ajang Dubai Motor Show, pada Selasa (10/11/2015).

Meski tergolong baru, di lansir laman World carfans, Rabu (11/11/2015) nama W Motors sudah dikenal di industri otomotif sejak hypercar pertamanya Lykan Hypersport diluncurkan, bahkan hypercar itu ikut membintangi film terakhir "Fast&Furious 7".

Kini, Fenyr Supersport yang diproduksi produsen mobil asal Beirut, Lebanon ini diciptakan begitu dahsyat dan mampu bersaing dengan hypercar lainnya. Dari tampilannya, terlihat Fenyr terlihat begitu berotot, lewat desain bodi kokoh.

Fenyr Supersport dibekali mesin 4.0-liter twin-turbo kustom, menghasilkan tenaga 900 tk dan torsi 1.200 Nm. W Motors membuat hypercar terbarunya ini dengan bodi serat karbon dan sasis aluminium tubular ringan. Rekayasa ini diklaim mampu meningkatkan aerodinamika dan meringankan bobot kendaraan.

Kabarnya, W Motors akan memproduksi Fenyr Supersport sebanyak 25 unit. Tapi belum diketahui berapa banderolnya. Namun, berbagai spekulasi menyebutkan kalau harganya tidak akan lebih mahal dari Lykan Hypersport yang dijual 3,4 juta dollar Amerika Serikat (AS).

Posting Komentar untuk "Fenyr Supersport Siap Mengguncang Dunia!"